Sabtu, 18 September 2010

Tipe cewek jaman sekarang


1. Cewek Downloader
Tipe Cewek ini manja karena apa yang di inginkan harus tercapai dengan cara apapun sampai-sampai mengorankan teman sendiri


2. Cewek Facebook
Cewek ini sukanya memberi perhatian pada cowok-cowok, sok kenal, sok dekat, sok perhatian


3. Cewek Blogger
Cewek ini sukanya nulis dan nulis dari masalah kuliah hingga pribadi sekalipun ditulis dan di perlihatkan pada orang lain, rata-rata dia menulis 3 halaman, halaman pertama serius, kedua bohong ketiga rayuan


4. Cewek E-mail
Cewek ini suka menyapa ke teman2, dia menulis 10 kalimat dalam emailnya, dan tiga kalimat terakhir adalah dusta


5. Cewek Spyware/Trojan/Virus
Tipe ini suka masuk dalam kehidupan kita, mengobrak-abrik kehidupan kita, menjelma bak malaikat padahal setan, bisa-bisa hidup kita di kendalinkan olehnya… silent killer


6. Cewek Commersial/Closed Source
tipe ini tertutup, hanya beberapa gelintir orang saja yang bisa “menikmatinya“, dia dikenal banyak orang, dia memberikan kita kenyamanan yang lebih, tampilanya memikat, sok akrab, karena dia hidup kita lebih mudah, bodinya aduhai menangtang, kita di manjakan olehnya, sayang kita harus “membayarnya” untuk mendapatkanya. dia selalu berkata “ada uang servis datang“, dia memang lebih di segalanya tapi…. kita di perbodoh olehnya….


7. Cewek Open Source
tipikal cewek ini terbuka buat siapa saja, dia bergaul dengan siapa saja, memang “bodi“nya tidak terlalu aduhai, banyak kekurangan di sana-sini, dia masuk dalam kehidupan kita sangat sulit karena kita sulit untuk beradaptasi denganya, omonganya yang ribet membuat kita sering jemu denganya, kalau sering bersamanya kita selalu berfikir dan di manusiakan, dia tidak mau memanjakan kita karena dia mau kita mandiri, akrab dengannya adalah prestasi tiada tara, kita harus menerima dia apa adanya karena dia menerima kita apa adanya, kalo kita mencintainya dia akan mencintai kita lebih… cewek ini sangat unik dan bersahaja, berdua denganya akan membuat kita ingin bersamanya setiap saat, dia ada dalam hati dan pikiran kita karena dia adalah ISTRI kita…..

Sabtu, 04 September 2010

Ucapan Selamat Idul Fitri dalam Berbagai Bahasa di Dunia

Bulan Ramadhan bentar lagi akan meninggalkan kita, dan Idul Fitri datang menjelang. Segenap umat Muslim di seluruh penjuru dunia merayakan hari kemenangan ini dengan penuh suka cita. Dan sebagai tanda persaudaraan, sesama Muslim akan saling mengucapkan selamat atas perayaan hari besar ini, dan saling memaafkan. Berikut ini adalah ucapan selamat Hari Raya Idul Fitri dalam beberapa bahasa di dunia. Siapa tahu anda ingin mengucapkannya kepada teman anda di daerah lain atau di negara lain, yang ikut merayakannya.
Indonesia : 
Selamat Lebaran, Selamat Idul Fitri
Banjar : 
Salamat Bahari raya
Jawa : 
Sugeng Riyadin
Padang : 
Salamaik Bahari Rayo Idul Fitri
Sunda : 
Wilujeng boboran siyam
Afghanistan : 
Kochnay Akhtar
Arab : 
Aid Mubarok
Bangladesh : 
Rojar Eid
Belanda : 
Eigendom Mubarak
Bosnia : 
Ramazanski Bajram
Chech : 
Vlastnictvi Mubarak
Bulgaria : 
Pritezhavani Mubarak
Cina : 
Guoyou Mubalake
Denmark : 
Ejet Mubarak
Finladia : 
Omistama Mubarakiin
Inggris : 
Happy Eid El Fitr
Israel : 
Bebe’lanat Mawba’rak
Itali : 
Proprieta Mubarak
Jepang : 
Chuuko Mubaraku
Jerman : 
Besitz Mubarak
Korea : 
Junggo mubarakeu
Kroasia : 
Vlasnistvu Mubarak
Kurdishtan : 
Cejna RemezanĂȘ
Malaysia : 
Salam Aidilfitri
Mesir : 
Ed Karim atau Eid Sahid
Nigeria : 
Sallah
Perancis : 
Fete de l’aid
Persia Iran : 
Eid-e-Sayed Fitr
Polandia : 
Wlasnosia Mubarak
Portugis : 
Mubarak propriedade
Rumania : 
Mubarak aflate in proprietatea
Rusia : 
Prinadlezhashchikh Mubarakj
Spanyol : 
Mubarak, de propiedad
Senegal : 
Korite
Swedia : 
Agda Mubarak
Turki : 
Ramazan Bayrami
Urdu India : 
Choti Eid
Yunani : 
Aneekoeen Moeemparak 
(Sumber : www.wikimu.com)

Sedikit Tambahan Ni...

Jumat, 03 September 2010

Lobang Jepang - Bukittinggi - The Dream Land Of Sumatera


Lubang ini sebenarnya lebih tepat disebut terowongan (bunker) Jepang. Dibangun tahun 1942 untuk kepentingan pertahanan tentara Jepang dalam PD II dan perang Asia Timur Raya (Dai Tora Senso) atas perintah pemerintah militer Angkatan Darat Jepang (Tentara Kedua Puluh Lima) untuk Sumatera berkedudukan di Bukittinggi dengan Komandan Tentara Pertahanan Sumatera Jend. Watanabe. Terakhir komandemen militer se Sumatera dipimpin oleh Seiko Seikikan Kakka yaitu Jend. Kabayashi, Walikota terakhir Sito Ichori. Bukittinggi dengan nama Shi Yaku Sho meliputi Kurai Limo Jorong dan juga mencakup Ngarai Sianok, Gaduik, Kapau, Ampang Gadang, Batutaba dan Bukit Batabuah. Lubang Jepang memiliki panjang sekitar 1400 m dan lebar ± 2 m. Kita dapat masuk ke Lubang Jepang ini dan dengan menelusurinya kita akan merasakan sensasi yang sangat unik. Didalamnya terdapat ruang makan, ruang minum, ruang penyiksaan, dapur dan ruang persenjataan. Pintu masuk Lubang Jepang ini terdapat dibeberapa tempat seperti  di tepi Ngarai Sianok, Taman Panorama, dan disamping Istana Bung Hatta atau Tri Arga.

Video Lubang Jepang - Bukittinggi

Los Lambuang - Nikmati Nasi Kapau Bukittinggi

Teriknya matahari Bukittinggi tengahhari itu membikin pengunjungnya semakin bersemangat menjelajahi kota itu. Bukittinggi, kota wisata itu, memiliki tempat wisata yang jaraknya tak terlalu jauh. Sebut saja, Jam Gadang, PasarAtas, Pasar Bawah, Museum Perjuangan, Lobang Jepang, Panorama, dan sebagainya.
Berwisata tak cukup hanya dengan wisatasejarah dan wisata budaya saja. Tentu tak lupa wisata kuliner. Nah, biasanya wisatawan mencari tempat jajanan kuliner yang benar-benar khas. Selain rumah makan Padang, yang terkenal adalah LosLambuang.

Los Lambuang tak jauh dari Jam Gadang. Cukup membelokkan arah ke kanan sedikit,sampailah di Los Lambuang. Belasan hingga puluhanwarung nasi kapau ada di sana.Menunya sama di setiap warung. Tetapi, semua mendapat pengunjung yang samabanyaknya.

Nasi kapau merupakan nasi ramas khas nagari Kapau, Sumatera Barat, yang terdiri dari nasi, sambal, dan lauk pauk khas Kapau, gulai sayur nangka (cubadak), gulai tunjang (urat kakikerbau atau sapi), gulai cangcang (tulang dan daging kerbau), gulaibabek (paruik kabau), dan lain sebagainya.

Kapau adalah nama tempat. Nama sebuah nagari, Nagari Kapau, Kecamatan TilatangKamang, Kabupaten Agam, Sumatera Barat. Letaknya sekitar lima kilometer dari Bukittinggi. Dari Bukittinggi ke Payakumbuh lewat Jalan Soekarno-Hatta. Sampaisimpang empat Tanjung Alam, beloklah ke kiri. Anda sudah memasuki kawasanKapau. Udaranya jernih dan segar. Hamparan sawah di mana-mana mengepung GunungMerapi dan Gunung Singgalang.

Dari Nagari Kapau, sajian Kapau dibawa ke Bukittinggi oleh ibu-ibu pedagang nasi. Mereka berjualan masuk keluar kampung dan pasar tradisional yang buka hanya setiap pekan, sepertiPasar Lasi, Pasar Baso, Pasar Biaro, atau Pasar Padang Luar.

Siang itu, ramai sekali suara-suara pengunjung yang memesan makanan. Belumlagi penjualnya yang menanyakan mau makan apa. Yang menjadi khas dari LosLambuang adalah gulai tambunsu,dendeng batotok, gulai itik lado hijau, gulai kapau (lobak, kacang panjang,dll), dan rendang. Los Lambuang memangramai ketika siang hari. Makanan yang paling favorit bagi pengunjung memanglahgulai tambunsu dan gulai kapau. Gulai tambunsu adalah gulai dengan usus 12 jariberisi adonan tepung beras dan telur bebek.

Sajian kuliner Kapau lebih dari sekadar masakan Padang. Olahan masakannya lebih rumit. Peminatnya pun bakalkebingungan memilih. Ketika menentukan pilihan pun, aroma sajian sudah menggodadengan rasanya yang benar khas Minang.

Biasanya,makan nasi kapau di Los Lambuang ini, nasi sambal dan sayurannya diambilkanlangsung oleh penjualnya. Para penikmat nasi kapau duduk makan mengelilingisajian sambal-sambal tersebut. Harga Rp 15.000 per porsi cukup terjangkau untukkenikmatan yang khas.

Bermacamorang yang makan di sana. Orangtua, remaja, keluarga, wisatawanasing, wisatawan lokal, ada di sana.Irma dan Dhila, misalnya. Dua remaja ini tampak nikmat melahap gulai tambunsudi salah satu warung nasi kapau di los lambuang. Irma dan Dhila yang berasal dari Padang Panjang, sudahmerencanakan akan makan siang di sini.  Dua remaja 20 tahun ini sengaja berlibursehari di Bukittinggi untuk berbelanja barang-barang khas Minangkabau yangmemang banyak, variatif, dan murah.

HariMinggu itu ramai sekali pengunjung. Keluarga Bapak Rahmat, misalnya, jauh-jauhdari Pekanbaru merindukan untuk makan bersama keluarga di Los Lambuang. Bapak50 tahun itu mengaku tujuan utamanya memang untuk berwisata dan berbelanja,tetapi makannya tetap di Los Lambuang. "Di rumah makan enak juga, tetapi suasanadi Los Lambuang ini yang bikin rindu," ujarnya.(*)

Sumber : inioke.com